April 29, 2024

DINAS PERHUBUNGAN KAB. DEMAK

Jl. Sultan Trenggono Nomor 16 Katonsari Demak

PERSIAPAN GIAT ANGKUTAN LEBARAN 2019, DISHUB DEMAK PASANG RPPJ PORTABLE

Pemasangan RPPJ Portable di Simpang Bulusari Kecamatan Sayung Kab. Demak

Menjelang pelaksanaan Angkutan Mudik Lebaran tahun 2019, Dinas Perhubungan Kab. Demak menyiapkan perlengkapan pendukung guna mengamankan arus mudik lebaran 2019.

Hari ini, selasa 21 Mei 2019 Dinas Perhubungan kab. Demak telah melaksanakan pemasangan MMT rambu Petunjuk Arah di beberapa titik persimpangan yang ada di jalur alternatif  di wilayah Barat di Kabupaten Demak.

Pemasangan MMT Petunjuk Arah sebanyak 9 buah menggunakan rambu portable yang dipasang pada Simpang Buyaran, Simpang Onggorawe , Simpang Bulusari, Simpang Waru, Simpang Candisari, simpang Kuripan, Simpang Brambang, Simpang Pamongan, Simpang Guntur.

Kepala Dinas Perhubungan Kab. Demak Bapak Kolidin, SH.MM menyampaikan “Ini merupakan kegiatan rutin Dinas Perhubungan kab. Demak untuk mendukung kelancaran dan kenyamanan serta mengurangi angka kecelakaan pada masa Angkutan Lebaran tahun 2019.”

Pemasangan rambu himbauan dan petunjuk arah pada beberapa titik simpang jalur alternatif bertujuan untuk membantu mempermudah masyarakat pengguna jalan menuju arah Semarang, Kudus, dan ke Purwodadi, agar terciptanya kelancaran dan keselamatan berlalu lintas selama angkutan lebaran 2019.

Pemasangan RPPJ Portable di simpang Buyaran ke Arah Guntur