April 23, 2024

DINAS PERHUBUNGAN KAB. DEMAK

Jl. Sultan Trenggono Nomor 16 Katonsari Demak

JUM’AT SEHAT SENAM BERSAMA DI DINAS PERHUBUNGAN

Jumat pagi, bertempat di Halaman  Kantor Dinas Perhubungan Kab. Demak  diadakan acara senam bersama yang diikuti ASN maupun non ASN  untuk menjaga kebugaran tubuhnya.

Mengutip beberapa artikel kesehatan , ternyata senam bermanfaat dalam meningkatkan aliran oksigen ke otot dan jantung. Semakin banyak oksigen yang masuk, maka tubuh menjadi semakin sehat. Jika dilakukan secara teratur dalam jangka panjang, senam aerobik juga berperan mengurangi risiko terhindar dari penyakit kronis tertentu.

Dinas Perhubungan Kab. Demak  sudah lama menggelar kegiatan senam  ini untuk menggerakkan  pegawai  untuk rajin berolah raga. Kegiatan senam biasanya dimulai setiap jam 8.00 WIB atau selepas kegiatan apel pagi para pegawai.

Melakukan senam  tidak hanya bermanfaat bagi tubuh, tapi juga untuk kesehatan mental. senam selama 30 menit dan sebanyak tiga kali sepekan terbukti mengurangi penurunan kemampuan kognitif pada lansia. Selain mengurangi risiko depresi dan kecemasan dengan membuat pikiran lebih rileks, senam aerobik membuat pikiran tetap tajam meski usia bertambah. Lebih jauh, sebagai hasil dari semua manfaat di atas, mereka yang melakukan aktivitas ini lebih berpeluang berumur lebih panjang dibandingkan mereka yang jarang berolahraga.